بِسْمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
MonZaeMon.com -
KOMPAS.com - Sony Mobile resmi memperkenalkan dua buah smartphone
Android terbarunya, Xperia SP dan Xperia L, di Indonesia, Rabu
(15/5/2013). Kedua perangkat ini nantinya akan mengisi pasar segmen
menengah.Hadir di kelas menengah, Xperia SP dan Xperia L akan dibanderol dengan harga yang tidak terlalu tinggi oleh Sony Mobile Indonesia. Xperia SP memiliki banderol harga Rp 4 juta. Sedangkan Xperia L dijual dengan harga Rp 3 juta.
Sony Mobile sebenarnya belum lama ini baru saja meluncurkan smartphone Xperia Z. Produk yang satu ini masuk ke kelas premium dengan banderol harga yang tinggi.
Sony Xperia SP dan Xperia L tentunya dapat menjadi alternatif bagi calon konsumen yang merasa harga Xperia Z terlalu tinggi. Sekadar informasi, Xperia Z dijual dengan harga Rp 7,5 juta di Indonesia.
"Banyak yang komplain Xperia Z premium banget harganya. Kami berusaha meluncurkan smartphone dengan fitur yang mirip, tetapi untuk segmen menengah," kata Ika Paramita.
Meski hadir di kelas menengah, spesifikasi dari Xperia SP dan Xperia L masih lumayan tinggi.
Xperia SP memiliki layar seluas 4,6 inci yang mendukung resolusi 720p. Bingkai ponsel menggunakan materi aluminium.
Ia menggunakan prosesor dual-core Qualcomm Snapdragon S4 kecepatan 1,7GHz dan berbekal kamera 8MP. Sistem operasi yang dibenamkan Android versi 4.1 Jelly Bean.
Xperia SP hadir dengan memori internal 8GB yang bisa diperbesar dengan kartu memori microSD. Xperia SP tersedia dalam pilihan warna hitam, merah, dan putih, serta mendukung jaringan nirkabel 3G, 4G, dan NFC.
Xperia L memiliki layar seluas 4,3 inci dengan resolusi 854 x 480 piksel. Produk yang satu ini sudah didukung dengan prosesor Qualcomm Snapdragon S4 1GHz dual-core. Ini juga berjalan dengan Android 4.1.
Hadir dengan harga yang tidak terlalu tinggi, Xperia L memiliki sensor kamera yang cukup tinggi, yaitu 8MP.
Kapasitas media penyimpanan internal dari perangkat ini sebesar 8GB yang bisa diperluas dengan kartu microSD. Ia juga mendukung jaringan nirkabel 3G dan NFC, tetapi tidak mendukung 4G.
. .
No comments:
Post a Comment